Berita

Penyuluh Agama KUA Gedongtengen Rakordasi Tindak Lanjut SE Bimas

Kamis, 4 Desember 2025 – Ruang Pertemuan Lantai 2 KUA Gedongtengen
Penyuluh Agama KUA Gedongtengen menggelar Rapat Koordinasi Dasar (Rakordasi) pada Kamis, 4 Desember 2025 di ruang pertemuan lantai 2 KUA Gedongtengen. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti surat edaran Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta mengenai pendataan majelis taklim di wilayah binaan.

Rakordasi dipimpin oleh Samsul Ma’arif selaku Koordinator Penyuluh Agama KUA Gedongtengen, dan dihadiri oleh seluruh penyuluh agama. Dalam pertemuan tersebut, Samsul Ma’arif menekankan pentingnya pendataan yang akurat sebagai dasar penguatan pembinaan majelis taklim ke depan.

Pembahasan meliputi teknis pengumpulan data, pemetaan majelis taklim, verifikasi lapangan, serta penyesuaian format pelaporan sesuai arahan Bimas Islam. Para penyuluh juga diminta untuk memperkuat komunikasi dengan para pengelola majelis taklim agar pendataan berjalan lancar dan sesuai target waktu.

Dengan terselenggaranya rakordasi ini, diharapkan pendataan majelis taklim di wilayah KUA Gedongtengen dapat terlaksana secara tepat, sistematis, dan mendukung peningkatan kualitas pelayanan keagamaan bagi masyarakat.[sams]