PD IPARI Kota Yogyakarta Gelar Rakordasi Awal Tahun 2026

Mengawali tahun baru 2026, Pengurus Daerah Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (PD IPARI) Kota Yogyakarta menggelar rapat koordinasi dan konsolidasi (rakordasi), Senin, 19 Januari 2026. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula 1 Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta dan dihadiri oleh seluruh pengurus PD IPARI Kota Yogyakarta.

Rakordasi ini membahas perencanaan program kerja serta agenda strategis PD IPARI Kota Yogyakarta sepanjang tahun 2026. Dalam forum tersebut, para pengurus menyampaikan gagasan dan masukan guna memperkuat peran IPARI sebagai organisasi profesi penyuluh agama yang adaptif, solid, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Melalui rakordasi ini, PD IPARI Kota Yogyakarta menegaskan komitmennya untuk terus menjaga eksistensi organisasi dengan menghadirkan program dan kegiatan yang berdampak nyata bagi masyarakat. Berbagai program dirancang untuk memperkuat layanan bimbingan dan penyuluhan keagamaan yang moderat, inklusif, dan berkelanjutan.
Selain itu, PD IPARI Kota Yogyakarta juga berkomitmen menjalankan dan mendukung implementasi Asta Protas Kementerian Agama sebagai arah kebijakan utama dalam pelaksanaan tugas dan fungsi penyuluh agama. Sinergi program IPARI dengan kebijakan Kemenag diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan keagamaan serta kontribusi nyata bagi pembangunan karakter masyarakat Kota Yogyakarta.
Rakordasi awal tahun ini menjadi momentum penting bagi PD IPARI Kota Yogyakarta untuk menyatukan visi, memperkuat koordinasi, dan meneguhkan semangat pengabdian dalam menjalankan peran strategis penyuluh agama di tengah masyarakat.[ekoAW]


