Penyuluh Kraton Kunjungi Masjid Dan Musholla

Yogyakarta ( KUA Kraton ).
Jum’at menjadi hari yang spesial buat penyuluh Agama Islam Kraton. Selain bisa melakukan kegiatan jalan sehat tapi juga bisa mengunjungi Masjid dan mushollah di wilayah Kemantren Kraton. Hari ini Jum’at 18 Juli 2025 Penyuluh Agama Kraton melakukan kegiatan diatas yakni jalan sehat dan kunjungi masjid dan mushollah. Dalam kegiatan pagi ini, ada tiga masjid yang di kunjungi yakni Masjid Rotowijayan, Masjid Al-Amin dan Masjid Beteng Binangun. Kegiatan yang dipandu oleh Surahmat Annaseh. S.Ag. M.S.I ini berjalan lancar dan mendapat apresiasi dari kepala KUA Kraton Agus Sutrisno. S.Sos.I. dalam kesempatan terpisah, Agus Sutrisno mengatakan bahwa kegiatan jalan sehat ini sedapat mungkin bisa diagendakan setiap Jum’at agar penyuluh Agama Kraton secara fisik bisa tetap terjaga tapi juga bisa melihat dari dekat keberadaan masjid dan mushollah yang ada di wilayah Kemantren Kraton.
Kegiatan ini di akhiri dengan mengunjungi masjid Roto Wijayan, masjid yang akan menjadi salah satu tempat kegiatan Penyuluh Agama dalam melakukan Bimbingan Penyuluhan Agama kepada masyarakat sekitar dan wisatawan yang mampir dan sholat duhur di masjid itu. ( AKI )