Berita

Penyuluh KUA Mantrijeron Sampaikan Kultum Dzuhur di Masjid Ngadi Danu Manunggal

KUA Mantrijeron —Kamis 20 November 2025, Sebagai upaya memperkuat pembinaan rohani dan menambah wawasan keagamaan masyarakat, KUA Mantrijeron menyelenggarakan kegiatan rutin kultum ba’da Dzuhur yang bertempat di Masjid Ngadi Danu Manunggal. Kegiatan rutin setiap hari Kamis ini diawali dengan salat Dzuhur berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian kultum oleh Penyuluh Agama Islam KUA Mantrijeron, Ustadz Karmin. Pada kesempatan kali ini, beliau mengangkat tema “Dua Hal yang Dilihat Allah: Hati dan Amal Perbuatan,” merujuk pada hadis riwayat Imam Muslim dalam kitab Al-Bir Washshilah wal Adab No. 2564.

Masjid Ngadi Danu Manunggal tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah, tetapi juga menjadi ruang edukasi keagamaan bagi masyarakat setempat. Kegiatan kultum yang dilaksanakan secara rutin ini diharapkan dapat memberikan tambahan ilmu serta motivasi spiritual bagi jamaah. Melalui mimbar kultum, Penyuluh Agama Islam KUA Mantrijeron menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang bertujuan memperkuat pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya kegiatan berkelanjutan ini, masyarakat diharapkan semakin terdorong untuk meningkatkan kualitas ibadah dan akhlak mulia, sehingga tercipta kehidupan beragama yang lebih baik.(Hau)