Penyuluh Agama Islam Mergangsan Dampingi Pembelajaran MDA di SDN Pujokusuman

Penyuluh Agama Islam Kemantren Mergangsan, Mukrimah dan Ali Hafidh, melaksanakan pendampingan kegiatan pembelajaran Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) bagi siswa kelas 1 SDN Pujokusuman pada Rabu, 14 Januari 2026.
Kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk menanamkan dasar-dasar pendidikan keagamaan sejak dini, khususnya dalam pembelajaran membaca dan menulis huruf hijaiyah, doa-doa harian, serta pembiasaan akhlak mulia. Para siswa mengikuti kegiatan dengan penuh semangat dan antusias.
Dalam pelaksanaannya, penyuluh agama memberikan bimbingan secara interaktif dan edukatif agar materi dapat dipahami dengan baik oleh peserta didik. Pendampingan MDA ini juga menjadi bentuk sinergi antara penyuluh agama dengan lembaga pendidikan dalam mendukung penguatan karakter religius pada anak-anak usia sekolah dasar.
Diharapkan melalui kegiatan ini, para siswa dapat memiliki fondasi keagamaan yang kuat serta tumbuh menjadi generasi yang beriman, berakhlak mulia, dan berilmu. (AHY)


