Penyuluh Agama Gedongtengen Berikan Kuliah Umum di UMY

Yogyakarta – Jumat (7/11/2025), Penyuluh Agama Islam KUA Kemantren Gedongtengen, Samsul Ma’arif, menjadi narasumber dalam kegiatan perkuliahan di Fakultas Studi Islam dan Peradaban, Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).
Kegiatan tersebut mengangkat tema “Best Practice Kepenyuluhan Agama Islam bagi Mahasiswa S1” yang dihadiri oleh puluhan mahasiswa jurusan KPI. Dalam kesempatan itu, Samsul Ma’arif memaparkan berbagai hal penting seputar dunia kepenyuluhan, mulai dari definisi penyuluh agama, peran dan fungsi penyuluh dalam masyarakat, hingga suka duka serta tantangan yang dihadapi di lapangan.
“Penyuluh agama adalah garda terdepan Kementerian Agama dalam menyampaikan pesan dakwah dan pembinaan umat. Di lapangan, kami berhadapan dengan berbagai karakter masyarakat, sehingga dibutuhkan kesabaran, empati, dan kemampuan komunikasi yang baik,” tutur Samsul dalam pemaparannya.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya membangun kemitraan (patner kepenyuluhan) dengan berbagai pihak seperti masyarakat, tokoh agama, lembaga pendidikan, komunitas sosial, dan instansi pemerintah agar program penyuluhan lebih efektif dan berdampak luas.
Mahasiswa terlihat antusias mengikuti sesi tersebut, ditandai dengan banyaknya pertanyaan dan diskusi yang muncul terkait praktik lapangan penyuluh agama. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan gambaran nyata kepada mahasiswa calon penyuluh dan praktisi dakwah tentang pentingnya peran penyuluh dalam membina kehidupan beragama yang harmonis di tengah masyarakat.[sams]



