Berita

Muhammad Azfar Abqori Murid MIN 1 Yogyakarta Juara 2 Tahfidz dan Tilawah MTQ Kabupaten Bantul

Yogyakarta (MIN 1 Yogyakarta) — Prestasi kembali diraih oleh siswa MIN 1 Yogyakarta. Ananda Muhammad Azfar Abqori, siswa kelas 5A, berhasil meraih Juara 2 Tahfidz Al-Qur’an 1 Juz dan Tilawah Putra dalam ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kabupaten Bantul Tahun 2025.

Penghargaan atas prestasi membanggakan ini diserahkan secara langsung oleh Kepala MIN 1 Yogyakarta, Dra. Hanik Nurul Hidayah, M.S.I., di halaman madrasah selepas kegiatan upacara bendera pada Senin, 6 Oktober 2025.

Dalam sambutannya, Kepala Madrasah menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas capaian Azfar yang telah membawa nama baik madrasah di tingkat kabupaten. “Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus bersemangat dalam belajar dan menghafal Al-Qur’an,” ujar beliau.

Kemenangan ini tidak hanya menjadi bukti kemampuan Azfar dalam bidang tahfidz dan tilawah, tetapi juga mencerminkan pembinaan keagamaan yang terus dikembangkan di MIN 1 Yogyakarta. (gyt)

Leave a Reply