MIN 1 Yogyakarta Gelar Senam Anak Indonesia Hebat, Semangat Pagi Penuh Keceriaan!

Yogyakarta (MIN 1 Yogyakarta) – Halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Yogyakarta pagi ini dipenuhi semangat dan keceriaan. Seluruh siswa-siswi MIN 1 Yogyakarta, didampingi guru wali kelas dan para tenaga kependidikan, antusias mengikuti kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat. Acara yang dimulai tepat pukul 07.00 WIB ini berlangsung meriah, menandai dimulainya hari dengan penuh energi positif.
Senam Anak Indonesia Hebat menjadi agenda rutin setiap juat pagi yang bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani serta menanamkan nilai-nilai kebersamaan dan kegembiraan di kalangan siswa. Gerakan-gerakan senam yang dinamis dan diiringi musik ceria membuat seluruh peserta bergerak aktif dan tertawa lepas. Dua instruktur senam, Ibu Arti Lestari, S. Pd dan Bapak Mufti Faozan, S. Pd., M. Pd, memimpin jalannya senam dengan penuh semangat, memberikan contoh gerakan yang energik dan memotivasi seluruh peserta.
Kepala MIN 1 Yogyakarta, Dra. Hanik Nurul Hidayah, M.S.I dalam sambutannya sebelum senam dimulai, menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan dan semangat belajar. “Dengan tubuh yang sehat, pikiran kita juga akan lebih jernih untuk menyerap ilmu. Kegiatan senam ini bukan hanya tentang kebugaran, tetapi juga tentang kebersamaan dan kegembiraan kita sebagai keluarga besar MIN 1 Yogyakarta,” ujarnya.
Para guru wali kelas terlihat sigap mendampingi dan memberikan contoh gerakan senam, sementara tenaga kependidikan lainnya turut membaur, menambah semarak suasana. Kebersamaan antara siswa, guru, dan staf terlihat jelas, menciptakan ikatan yang erat dan harmonis.
Kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat ini diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi seluruh warga MIN 1 Yogyakarta untuk memulai hari dengan optimisme dan produktivitas, serta menumbuhkan kebiasaan hidup sehat sejak dini. (gyt)