MAN 1 Yogyakarta Kembali Melepas Salah Satu Guru Terbaiknya

Yogyakarta (MAN 1 Yogyakarta) – Mengawali kegiatan awal pembelajaran semester 2 tahun ajaran 2025/2026, MAN 1 Yogyakarta mengadakan acara melepas salah satu guru terbaik yang dimiliki MAN 1 Yogyakarta, Dra. Hj. Muti’ah, salah satu guru pengajar mata pelajaran Kimia. Acara tersebut diadakan pada Jumat siang, (2/1/2026) di aula lantai 2, MAN 1 Yogyakarta. Acara dihadiri oleh Kepala MAN 1 Yogyakarta, wakil kepala madrasah, dan segenap guru dan tenaga kependidikan.
Dra. Hj. Muti’ah merupakan sosok guru yang selalu penuh semangat dalam mengajarkan mata pelajaran Kimia kepada murid-muridnya, kendati dalam keadaan sakit sekalipun. Wanita kelahiran 24 November 1965 ini telah mengabdikan dirinya mengajar di MAN 1 Yogyakarta selama 23 tahun, setelah sebelumnya menjadi guru yang mengajar di MTs Negeri Babadan. Bagi Muti’ah, menjadi guru di MAN 1 Yogyakarta memberikan kesan tersendiri baginya. Semua memberikan kesan terbaik bagi Muti’ah. Semua menggembirakan. Muti’ah tidak pernah merasa sedih selama mengajar di MAN 1 Yogyakarta, kecuali karena dia harus purna tugas saat ini.

“Untuk perpisahan ini saya merasakan menjadi lebih sehat karena semangat bertemu dengan teman-teman dari MAN 1 Yogyakarta. Saya mohon maaf apabila selama mengajar di MAN 1 Yogyakarta terdapat salah dan khilaf saya kepada teman-teman semua. Semoga MAN 1 Yogyakarta akan semakin berjaya, semakin tambah moncer, serta kekeluargaannya semakin erat.” Demikian Mutiah mengakhiri sambutannya.
Dalam sambutan perpisahannya, H. Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd. selaku Kepala MAN 1 Yogyakarta senantiasa mengajak seluruh civitas MAN 1 Yogyakarta untuk bersyukur. Dalam sambutannya, Edi menyampaikan mewakili keluarga besar MAN 1 Yogyakarta.
“Seperti yang sudah disampaikan bu Muti’ah tadi, sebagai sunatullah, adanya pertemuan pasti ada perpisahan. Terima kasih atas segala pengabdian Ibu Muti’ah yang telah kurang lebih 23 tahun mencerdaskan murid-murid MAN 1 Yogyakarta. Kami mewakili teman-teman seluruhnya dari keluarga MAN 1 Yogyakarta, kami memohon maaf atas segala kekhilafan, serta kami mewakili teman-teman, memberikan keikhlasan apabila seandainya ada setitik kekhilafan Ibu kepada kami. Semoga Ibu selalu sehat dan lebih bersemangat. Mohon doa Ibu juga semoga MAN 1 Yogyakarta bisa mengemban amanah para orang tua yang telah mempercayakan putra-putrinya menjadi murid di MAN 1 Yogyakarta. Sekali lagi kami mohon maaf, sehat selalu Ibu beserta keluarga, doakan kami yang di madrasah selalu menebar kebaikan menjemput ridho Allah Swt,” demikian sambutan kepala madrasah.
Acara pelepasan ditutup dengan doa yang dipimpin ustadz Moh. Amin, M.Ag. dilanjutkan dengan penyerahan tali kasih, kenang-kenangan, dan cindera mata dari seluruh keluarga besar MAN 1 Yogyakarta. (wk)



