Berita

KUA Wirobrajan Hadirkan Pelayanan Berdampak melalui Program LenteraQu di Omah Ngaji Patangpuluhan.

KUA Wirobrajan kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pelayanan yang berdampak bagi masyarakat melalui program unggulan LenteraQu. Program ini berfokus pada bimbingan belajar Al-Qur’an khususnya bagi kalangan lansia dan ibu rumah tangga, sebagai upaya meningkatkan literasi Al-Qur’an di tingkat komunitas.
Pada Senin, 01 Desember 2025, kegiatan berlangsung di Omah Ngaji Patangpuluhan, di mana penyuluh agama Islam KUA Wirobrajan memberikan bimbingan mulai dari dasar Iqra’ hingga tadarus Al-Qur’an bagi peserta yang sudah mampu membaca mushaf. Pendampingan dilakukan secara intensif dan penuh kesabaran agar seluruh peserta dapat belajar dengan nyaman dan bertahap.
Sebagai bentuk dukungan terhadap semangat para peserta, kegiatan ini juga diisi dengan pembagian Al-Qur’an dari para donatur. Pembagian ini sekaligus menjadi motivasi agar para peserta semakin rajin dan konsisten dalam memperbaiki bacaan serta memperdalam pemahaman Al-Qur’an.

Program LenteraQu merupakan hasil kerja sama antara KUA Wirobrajan dan Omah Ngaji Patangpuluhan, yang memiliki visi bersama untuk menguatkan pendidikan Al-Qur’an bagi masyarakat, terutama kelompok usia produktif dan lansia yang memiliki minat kuat untuk belajar.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dan sambutan hangat dari warga sekitar. Kehadiran penyuluh agama dinilai sangat membantu memberikan ruang pembelajaran yang ramah, membangun kedekatan emosional, dan memfasilitasi kebutuhan spiritual masyarakat.
KUA Wirobrajan berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan pelayanan dan memastikan bahwa program LenteraQu dapat menjadi cahaya pencerahan bagi masyarakat yang ingin lebih dekat dengan Al-Qur’an.[ekoAW]