Berita

Kepala KUA Mergangsan Hadiri Wirofest Tahun 2025

Yogyakarta — Kepala KUA Mergangsan Jaenal Sarifudin, S.H.I, M.S.I. menghadiri penyelenggaraan Wirogunan Festival (Wirofest) Tahun 2025 yang digelar di Pendopo Kelurahan Wirogunan, Mergangsan, Yogyakarta, Ahad (16/11/2025). Acara berlangsung meriah sejak pukul 06.00 hingga 13.00 WIB dan diikuti oleh masyarakat, pelaku seni budaya, serta para pelaku UMKM di lingkungan Kelurahan Wirogunan.

Wirofest tahun ini mengusung tema “Ngrengkuh, Kukuh, Bakuh”, yang menjadi simbol semangat masyarakat Wirogunan untuk merangkul semua elemen warga, memperkuat nilai kebersamaan, dan membangun ketangguhan bersama. Tema tersebut mencerminkan kehendak warga untuk terus menjaga kekompakan serta meningkatkan kualitas lingkungan dan perekonomian lokal.

Lurah Wirogunan, Siti Mahmudah Setyaningsih, S.AP. dalam keterangannya menyampaikan bahwa Wirofest menjadi momentum penting untuk menampilkan potensi seni budaya sekaligus mendukung tumbuhnya UMKM lokal. Festival ini juga diharapkan memperkuat gerakan Mas Jos (Masyarakat Jogja Olah Sampah) sebagai bagian dari komitmen warga dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Kegiatan dimulai dengan senam bersama, dilanjutkan dengan berbagai pentas seni dari warga dan komunitas seni di Wirogunan. Sebelumnya, pada Jumat (15/11/2025), juga telah dilaksanakan lomba kebersihan kampung sebagai bentuk nyata kepedulian masyarakat terhadap lingkungan hidup.

Puncak acara Wirofest tahun ini adalah Pagelaran Wayang Kulit Climen dengan dalang muda berbakat Ki Gadhing Pawukir Seno Saputro yang membawakan lakon “Wahyu Katentreman”. Pertunjukan tersebut bukan hanya menjadi hiburan, tetapi juga sarana edukasi moral untuk mengajak masyarakat membangun ketentraman melalui kebersamaan dan keselarasan hati.

Wirogunan Festival diselenggarakan berkat kolaborasi Kelurahan Wirogunan bersama Pokdarwis, Rintisan Kampung Budaya (RKB), LPMK, serta didukung penuh oleh para ketua RT, RW, kampung se-Wirogunan, dan Paguyuban UMKM Wira Maju Gemilang. Kerja sama lintas elemen inilah yang menjadi kekuatan utama terselenggaranya festival yang telah menjadi identitas dan kebanggaan warga Wirogunan.

Kehadiran Kepala KUA Mergangsan dalam acara ini menjadi bentuk dukungan terhadap upaya penguatan nilai-nilai sosial, budaya, dan kebersamaan masyarakat di tingkat kelurahan.[HP]