Penyuluh Danurejan Baca Doa Musrenbang Kelurahan Suryatmajan

Yogyakarta (KUA Danurejan), 15 Januari 2026., Mohammad Rizal Amin, S.E selaku Penyuluh Agama Islam KUA Danurejan membacakan do’a dalam acara MUSRENBANG (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) Tahun 2026 untuk kegiatan Tahun 2027 yang diselenggarakan di Kantor Kelurahan Suryatmajan, Jl. Suryatmajan, Danurejan, Yogyakarta yang dimulai sekitar pukul 13.00 – Selesai. Acara ini turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Yogyakarta, OPD, Forkompimtren Danurejan, serta stakeholder se-Kelurahan Suryatmajan.
Dalam sambutannya, Mantri Pamong Praja Kemantren Danurejan Bapak Bambang Endro Wibowo S.I.P., M.S.I menyampaikan pentingnya perencanaan dalam pembangunan yang bersumber dari masyarakat, dan dalam kondisi anggaran yang terbatas di masa efisiensi ini maka skala prioritas harus dikedepankan dan dimusyawarahkan dengan sebaik-baiknya serta dimasukkan dalam ploting yang tepat menyesuaikan anggaran kelurahan, Kemantren, OPD terkait, ataupun Pokok pikiran Anggota Dewan.
Alhamdulillah acara berjalan lancar hingga selesai. (MRA)



