Berita

Kelas XI MAN 1 Yogyakarta Dalami Filosofi Budaya Bali di GWK

Bali (MAN 1 Yogyakarta) – Mengunjungi kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Kabupaten Badung, merupakan rangkaian kegiatan Studi Budaya ke Bali dari rombongan MAN 1 Yogyakarta berikutnya. Kunjungan ini menjadi sarana pembelajaran budaya dan penguatan wawasan kebangsaan bagi para murid melalui pengenalan nilai-nilai filosofis yang terkandung dalam ikon budaya nasional tersebut.

Patung Garuda Wisnu Kencana menggambarkan Dewa Wisnu sebagai pemelihara kehidupan yang menunggangi Garuda, simbol kesetiaan dan pengabdian. Karya monumental ini tidak hanya merepresentasikan keindahan seni rupa, tetapi juga mengandung pesan tentang harmoni, tanggung jawab, dan persatuan dalam keberagaman.

GWK merupakan ikon budaya Bali yang menjadi simbol kebanggaan nasional dan  memperlihatkan bagaimana budaya lokal mampu berdialog dengan dunia global. “Kawasan ini menghadirkan ruang seni, pertunjukan budaya, dan narasi sejarah yang memperkaya pengalaman belajar murid- murid Mansa,” ungkap Edi.

Shufia, ketua OSIS MAN 1 Yogyakarta yang mengikuti studi budaya menjelaskan bahwa ia mendapat pengalaman belajar yang bermakna di lokasi budaya. “Kunjungan ke GWK membantu saya mengaitkan pelajaran seni, sejarah, dan nilai kebangsaan secara utuh. Kami bisa belajar menghargai karya budaya sebagai hasil kreativitas, ketekunan, dan identitas bangsa,” ungkap Shufia.

Di tempat terpisah, kepala MAN 1 Yogyakarta, Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd., menyampaikan bahwa kunjungan ke GWK memiliki makna strategis dalam pendidikan karakter murid. Edi menuturkan bahwa GWK mengajarkan nilai-nilai luhur tentang kepemimpinan, pengabdian, dan kecintaan terhadap bangsa. “Melalui pembelajaran langsung seperti ini, murid dapat memahami budaya tidak hanya sebagai pengetahuan, tetapi sebagai nilai hidup. Anak-anak dapat belajar menjadi seorang pemimpin yang baik melalui karakter Dewa Wisnu sebagai seorang pemimpin yang memelihara,” tutur Edi.

Melalui kunjungan ke Garuda Wisnu Kencana, murid MAN 1 Yogyakarta diharapkan semakin memiliki rasa bangga terhadap budaya Indonesia serta tumbuh menjadi generasi yang berkarakter, berwawasan kebangsaan, dan mampu menjaga nilai-nilai budaya di tengah arus globalisasi. (luf)

Leave a Reply