Berita

Rakordasi Dan Pembinaan Bersama Kepala dan Penghulu KUA Kraton Yogyakarta

Rakordasi Dan Pembinaan Bersama Kepala dan Penghulu KUA Kraton Yogyakarta ( KUA Kraton ). Pagi ini Kamis, 10 Juli 2025 KUA Kraton melaksanakan kegiatan Rakordasi Dan Pembinaan. Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Nika KUA Kraton ini di hadiri oleh seluruh ASN KUA Kraton. Dalam Pembinaan hari ini Kepala KUA Kraton Agus Sutrisno. S.Sos.I menekan pentingnya kinerja yang baik dan berkualitas dari seluruh ASN KUA Kraton, karena kinerja yang baik akan memberi dampak positif dalam kerja setiap ASN baik secara pribadi maupun kelompok. Dalam kesempatan yang sama Penghulu KUA Kraton Lukman Hakim, S.Ag. M.S.I juga menekan akan pentingnya kolaborasi dan saling melengkapi dalam kerja dan kinerja setiap ASN, termasuk KUA kraton. di akhir rakordasi Agus Sutrisno mengatakan bahwa kegiatan rakordasi yang seharusnya dilaksanakan sekali dalam sebulan, sangat mungkin dilakukan lebih dari sekali bila ada hal baru dan mendesak untuk dibicarakan, demikian pungkas Agus. ( AKI )

Leave a Reply